Polsek Sindang Optimalkan Patroli Pada Jam Rawan, Sasar Tempat Rawan Kriminalitas

    Polsek Sindang Optimalkan Patroli Pada Jam Rawan, Sasar Tempat Rawan Kriminalitas
    Polsek Sindang Optimalkan Patroli Pada Jam Rawan, Sasar Tempat Rawan Kriminalitas

    Indramayu, - Polsek Sindang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus menggelar patroli malam, di wilayah Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Kamis (27/07/2023) Malam.

    Kapolres Indramayu AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Sindang, AKP Saefullah menyampaikan, patroli dilakukan dengan menyasar tempat-tempat rawan terjadinya tindak kriminal dan kemungkinan berkumpulnya para remaja di suatu tempat.

    Kapolsek menyampaikan, kegiatan patroli ini sebagai upaya meminimalisasi tindak kejahatan, serta untuk menciptakan keamanan dan ketertiban wilayah, ungkap Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim.

    Selain melakukan patroli, lanjut Kapolsek, pihaknya juga menyambangi warga guna menyampaikan imbauan maupun mendapatkan informasi terkait situasi Kamtibmas yang sedang berkembang di masing-masing lingkungan saat ini.

    “Untuk imbauannya, intinya agar warga waspada terhadap aksi-aksi kejahatan seperti pencurian, contohnya agar motor tidak lupa untuk dikunci stang sehingga terhindar dari curanmor, ” katanya.

    Lanjut Kapolsek mengatakan dari hasil patroli yang dilakukan anggota serta informasi yang diterima dari warga, belum ada hal menonjol yang ditemukan.

    “Harapannya, situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Sindang umumnya Kabupaten Indramayu selalu kondusif seperti ini. Tentunya itu dapat diwujudkan dengan peran aktif dari seluruh pihak untuk dapat menjaga keamanan di lingkungannya, ” ungkapnya

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Karangampel Giatkan Patroli Antisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Kondusifitas Wilayah, Polsek Arahan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat

    Ikuti Kami