Polsek Haurgeulis Bersama TNI Gelar Pengamanan Open Turnamen Sepak Bola Kuwu Cup IV Desa Sidadadi 

    Polsek Haurgeulis Bersama TNI Gelar Pengamanan Open Turnamen Sepak Bola Kuwu Cup IV Desa Sidadadi 

    Indramayu, - - Polsek Haurgeulis bersama Dalmas Polres Indramayu Polda Jabar turut serta dalam menjaga keamanan dan kelancaran Open Turnamen Sepak Bola Kuwu Cup 2023 yang diadakan di Lapangan Sepak Bola Sidadadi, Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu.

    "Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi peserta dan penonton turnamen, ” tutur Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Haurgeulis, AKP H. Cartono.

    Kapolsek menyebut, Open Turnamen Sepak Bola Kuwu Cup 2023 merupakan ajang olahraga yang sangat dinantikan oleh masyarakat setempat. Polsek Haurgeulis mengambil langkah proaktif dengan melibatkan tim pengamanan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya turnamen.

    Lanjut Kapolsek menyampaikan Petugas kepolisian ditempatkan di sekitar lapangan sepak bola dan area terkait untuk mengawasi situasi keamanan dan memberikan pengamanan kepada para peserta dan penonton. 

    Selain pengamanan, petugas kepolisian juga memberikan himbauan kepada peserta dan penonton mengenai pentingnya menjaga etika dan fair play dalam pertandingan. Mereka mengingatkan agar tidak terlibat dalam tindakan kekerasan atau pelanggaran hukum yang dapat merusak keharmonisan acara.

    Dengan adanya pengamanan yang dilakukan oleh kami diharapkan Open Turnamen Kuwu Cup 2023 dapat berjalan dengan sukses dan memberikan pengalaman yang positif bagi peserta dan penonton. 

    “Kami akan terus mendukung kegiatan masyarakat yang bertujuan untuk mempererat hubungan sosial dan mempromosikan olahraga sebagai sarana pembinaan karakter yang positif.” Ujar AKP H. Cartono kepada awak media, Sabtu (12/08/2023).

    polres indramayu
    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sukra Berperan Aktif dalam Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Polisi RW Polsek Anjatan Silaturahmi Kamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Yonif 715/Mtl Borong Hasil Tani Mama Papua
    Implementasikan 8 Wajib TNI, Babinsa Bersama Warga Fawi Laksanakan Karya Bakti
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Polri Dirikan Dapur Lapangan dan Gelar Trauma Healing untuk Korban Kebakaran di Kebon Kosong

    Ikuti Kami